Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

***Dukung kami: Traktir ngopi! (min Rp 1.000,-)***
Laporan Donasi

LMS_V13E08P01 Kerajaan Dwarf

gambar


8. Kerajaan Dwarf (1)



"....Pelajaran selesai."
Mereka berdiri untuk membungkuk kepada profesor yang pergi, dan para mahasiswa membutuhkan istirahat di waktu yang tersisa.
"Wheww."
"Nyaris saja gagal."
Itu adalah hari dari sebuah kuis mengenai teknologi Virtual Reality. Para mahasiswa yang terperas dengan belajar untuk ujian minggu sebelumnya, terkulai dan mengerang di bangku mereka.
Lee Hyun masih memiliki ketenangan yang bagus tanpa adanya tanda kelelahan. Dan seolah-olah mereka benar-benar mengetahuinya, orang lain berpikir.
҅Pasti bagus mengetahui dasar-dasarnya.҆
Mereka berpikir, dia mengetahui kontennya pada perumpamaan lebih awal dan kembali belajar lagi, tak menyia-nyiakan biaya yang dibayar untuk kuliah.
Pelajarannya tentang prinsip-prinsip dan potensi perkembangan Virtual Reality, bersama dengan hasil dari hidup dan mati di Virtual Reality, dan bagaimana mereka mempengaruhi saraf motorik di realitas nyata. Itu kebetulan baginya, jika dia bisa menuliskan jawabannya tanpa harus belajar dengan giat. Saat yang lain terus percaya, jika dia mengulangi kelas.
Tapi dibandingkan dengan sejarah yang tak terhitung jumlahnya dari Benua Versailles, pahlawan, lokasi desa, item, sihir, dan skill yang sudah dia hafal di pikirannya, dia bisa menjawab kuis pada tingkat ini dengan mata tertutup.
"Ujiannya telah berakhir, apa kalian ingin log in ke Royal Road?"
Usulan tersebut berasal dari Min Sura, yang telah lama ingin bermain. Choe Sang Jun menerima.
"Jika kamu berpikir tentang pergi ke ruangan kapsul, aku sangat setuju. Karena di sini ada yang disewakan, ayo pergi ke tempat itu?"
Popularitas dari ruang kapsul, tempat di mana orang-orang bisa log in ke Royal Road telah tersebar luas. Ada banyak di universitas ini, dari sana, mereka melanjutkan pembicaraan mereka. Lee Yu Jeong berkata.
"Sebaliknya, kita harus melakukan tugas kelas, tugas tentang berpetualangan di dalam VR."
"Ugh! Kita baru saja selesai dengan tes, dan di sini aku pikir, itu semua sudah selesai. Tapi ternyata, masih ada tugas ini."
Tugas mereka adalah untuk memiliki sebuah petualangan di dalam Virtual Reality, khususnya bagi mereka, itu adalah untuk menjelajahi dungeon yang sebenarnya di Royal Road.
Eksplorasi dalam tim tujuh orang, dengan batas waktu dua bulan!
Atau, mereka bisa memilih keluar dan mengambil ujian tengah semester, tapi karena anggota tim tersebut tersebar diberbagai daerah di seluruh Benua Versailles, mereka diberi kemurahan jumlah waktu untuk melakukan proyek tersebut.
Lee Hyun berada di kelompok C.
"Pokoknya, ayo kita ke ruang kapsul dulu. Kita akan memutuskan sisanya nanti."
Pada saran Choe Sang Jun, mereka mengambil tas mereka dan bersiap-siap.
"aku... punya pekerjaan yang harus dilakukan..."
Lee Hyun mencoba untuk tak ikut ke tempat seperti itu, tapi Min Sura memeganginya dan tak akan membiarkannya pergi.
"Oppa juga dalam kelompok yang sama dengan kami, dan kamu tak pernah sekalipun pergi ke ruang itu bersama kami... hari ini, ikutlah dengan kami."
"Itu benar, jika kita berada di kelompok yang sama, kita harus bekerja sama satu sama lain dengan nyaman. Ayo pergi bersama-sama dengan kami ke ruang kapsul."
Lee Hyun tak ingin pergi ke ruang kapsul.
Tempat itu cukup mahal hanya untuk log in ke Royal Road!
Dia mengalami kesulitan memahami, kenapa orang mau membayar untuk pergi ke ruang kapsul, saat mereka bisa mengakses Royal Road kapan saja di rumah.
*******

Itu waktu istirahat di universitas, dan ruang kapsul itu penuh sesak dengan para mahasiswa.
"Tempat untuk tujuh orang."
"Kamu datang juga hari ini. Apakah kamu akan bermain Royal Road?"
Mahasiswa yang kerja paruh waktu di meja itu bertanya, dan Choe Sang Jun mengangguk.
"Ya, apa kapsul yang selalu aku gunakan tersedia?"
"Kapsul itu kosong. Aku akan menunjukkannya padamu."
"Ok."
Ini adalah sebuah indikasi yang bagus jika dia akan log in ke Royal Road setiap kali pelajaran selesai, atau kadang-kadang, dia bahkan akan melewatkan kelas untuk melakukannya. Mata Min Sura menyipit.
҅Daftar kehadirannya pasti buruk, skor ujiannya pasti juga berantakan .҆
Sementara teman-temannya melihat Choe Sang Jun dengan kasihan memenuhi pikiran, Lee Hyun memiliki sudut pandang yang berbeda.
҅Sungguhku membuat iri.҆
Ruang kapsul reguler!
Tarif per jam dari ruang kapsul itu adalah 5.000 Won. Karena harga kapsul itu mahal, biaya yang diperhitungkan tentang hal ini pasti benar. Oleh karena itu, Lee Hyun tak bisa menghitung uang saku yang harus dia miliki, untuk menjadi pelanggan dari ruang kapsul.
҅Aku tak seperti orang-orang yang memiliki saku yang sedalam itu.҆
Dia mengagumi keberanian dan ambisi yang besar dari Sang Jun. Di ruang kapsul, ada kapsul-kapsul khusus dengan tujuan tertentu. Layar utama di dalam ruangan diluncurkan dengan gameplay mereka masing-masing.
Choe Sang Jun dari Guild Black Lion dengan percaya diri mengungkapkan penampilannya, berkat itu, ruang kapsul menarik banyak orang asing.
"Ooooooo."
"Armor baru."
Seiring dengan cuplikan yang keluar saat Choe Sang Jun terhubung, seruan-seruan terdengar.
"Armor Water Elementalist. Hanya untuk level 280, harga satu setnya lebih dari 1,4 juta won."
Set ini, diakui sebagai sesuatu yang banyak dipakai para player berlevel tinggi.
҅Karena kita punya Sang Jun, kita akan bisa mengerjakan tugas eksplorasi dungeon dengan mudah .҆
҅Sungguh melegakan. Kami bisa dengan santai mempersiapkan .҆
Lee Yu Jeong adalah seorang Blade Master berlevel 200, tapi dia sedikit tak nyaman tentang Min Sura, seorang Enchanter yang tak bisa memberikan bantuan, yang cukup bagus dalam pertempuran. Tapi sekarang, dia merasa lega sambil melihat Choe Sang Jun yang bisa diandalkan.
Lee Hyun juga mendekati pekerja paruh waktu itu.
"Apakah kamu juga akan masuk ke Royal Road?"
Lee Hyun sangat menderita sambil mengangguk.
"Ya. Tolong satu kapsul untukku."
Itu seperti membuang uang, tapi karena dia sudah ada di sini, itu lebih baik daripada bertindak bodoh. Dia memutuskan jika dia akan menggunakan uang, dia akan mendapatkan lebih banyak di Royal Road daripada apa yang telah ia habiskan.
Kapsulnya tepat di sebelah Lee Yu Jeong dan Min Sura.
"Kalau begitu Oppa, sampai nanti."
"Selamat bersenang-senang."
Menghabiskan uang di ruang kapsul!
Lee Hyun mengangguk ringan kemudian memasuki kapsul.
*****



< Prev  I  Index  I  Next >