Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

***Dukung kami: Traktir ngopi! (min Rp 1.000,-)***
Laporan Donasi

LMS_V26E10P02

gambar


10. Kejayaan Orc (2)



Weed mengunjungi sebuah benteng Orc bernama Flame di Burucia, yaitu daerah timur dari Pegunungan Yuroki. Di sana terdapat suatu "kota metropolis" bagi para Orc, yang diciptakan di dataran tersebut. Kamu bisa menemukan berbagai jenis budaya manusia atau Dwarf di sana, tapi masa depan para Orc sangatlah berbeda. Bagi Weed, tak berlebihan untuk mengatakan jika ada persahabatan yang luar biasa.

Orc Karichwi!
Tak peduli apakah di Pegunungan Yuroki atau di manapun, tak ada Orc yang tak tahu kekuatannya.
Patung anak ketujuh Ulchwi telah diperbaiki sepenuhnya. Patung itu memiliki penampilan yang serupa dengan para Orc, bagaimanapun juga itu adalah patung yang bagus.
"Tapi tujuannya adalah tampilan."
Setelah berubah menjadi Karichwi, dia harus melapor pada para Orc tentang penemuan Ratzeburg.
"Kamu terlihat baik, dan tak kurus, chwichwit. Bahkan, tak terlihat berbeda di antara kulitnya."
Para Orc menatapnya dengan iri. Penampilan Karichwi sangat menonjol. Giginya terlihat menonjol dan wajahnya terlihat mesum!
Kepribadiannya lebih tampak daripada Orc lainnya, dia sangat populer untuk memimpin pertempuran melawan Immortal Legion.
"Jika kamu ingin menjadi populer seperti Ulchwi! Makanlah yang banyak! Dengan begitu, kamu akan mendapatkan lebih banyak lemak, Chwiik"
"Terima kasih atas infonya, chwiit!"
"Aku akan memberitahumu tentang Ratzeburg chwichichi. Perhatikan dan dengarkan baik-baik!"
Semua orang berbicara tentang Ratzeburg!
Weed tak peduli tentang gosip atau penjelasan. Di kerajaan-kerajaan manusia, Raja sudah bertemu dengannya. Seperti pada misi-misi lainnya, mereka saling berbicara, karena kesulitan menemukan makna dibalik cerita tersebut. Tapi itu sudah tak penting lagi.
"Kita, para Orc, menjaga ras-ras lain!"
"Tentunya, nenek moyang kita adalah Orc yang hebat, chwiit."
"Ulchwi juga hebat, chwichichwi."
"Aku mendengar ada banyak Orc yang kuat, aku juga ingin menjadi kuat, chwiyiyiit."
"Di Ratzeburg, kita semua hidup bersama secara harmonis, chwichwichwit."
"Membagi makanan, Chwiyiik."
Para Orc membagi beras untuk makan, itu berarti mereka diakui sebagai rekan.
"Aku makan! Orc memiliki lebih banyak daging chwichichichichiyiit!"
[Melaporkan penemuan Ratzeburg pada para Orc
-Karena prestasimu, yaitu melaporkan penemuan kota kuno, reputasimu pada para Orc meningkat sebesar 690.
-Orc membutuhkan keberanian untuk menunjukkan kurangnya hukum dan perlindungan mereka.
Sebagai hadiah, kedekatanmu dengan mereka akan menyebabkan peningkatan keberanian.
>Courage meningkat sebesar 13 poin
>Leadership meningkat sebesar 9 poin
>Charisma meningkat sebesar 7 poin
>Fighting Spirit meningkat sebesar 6 poin
- Hubungan antara Manusia, Elf, dan Orc sekarang menjadi ramah.
- Hubungan Orc dan Dwarf yang sebelumnya tegang, kini sedikit membaik.]
Quest ini memiliki kecenderungan untuk memberikan kompensasi yang besar. Bahkan, ketika melaporkan pada para raja, Elegance, Fame, Charisma, Charm dll. Semuanya naik secara signifikan. Para petualang menjadi iri saat temuan tersebut dilaporkan.
Weed mengeluarkan patung untuk menyelesaikan quest yang diberikan.
"Sudah waktunya, chwit. Inilah patungnya."
"Tampaknya itu memiliki tanda-tanda Orc pemberani Chwiik."
‘Ulchwi menyelesaikan patung anak ketujuh.’
Setelah sekian lama, patung itu akhirnya kembali ke tangan mereka. Kini para Orc dapat melihat patung itu, dan membayangkan tentang persahabatan mereka dengan ras lain di masa lalu.
"Chwiyiik."
Weed menunggu sambil melihat sekeliling. Sebenarnya dia sedang menunggu kompensasi. Jumlah ini sudah cukup untuk Master Sculpting Quest. Quest berantai ini akan terus membuatnya penasaran.
"Aku tak boleh menerima patung ini secara gratis, chwichit."
"Itulah perilaku Orc yang baik."
Kejujuran Orc adalah suatu kebajikan, Weed juga bisa memintanya untuk mengerjakan sesuatu.
"Ayo, ikutlah denganku chwiik."
Weed melirik sekali, lantas mengikutinya.
Kepala suku Orc Bulchwi mengarahkan Weed ke tendanya. Ketika dia tiba, ada para Orc perempuan muda gemuk yang sedang mempersiapkan makan siang.
"Mari kita makan bersama-sama. Kamu pasti lelah. Chwiit."
"...."
Kompensasi ini!
Ini adalah hidangan nasi mewah, sekaligus kehormatan besar bagi puluhan juta Orc.
'Ah, benar juga, kenapa aku berharap hadiah yang mewah dari Orc?'
Weed terguncang beberapa saat, sebelum akhirnya mengambil kursi dan mulai makan.
Pokoknya, semua setidaknya harus makan nasi.
Orc Bulchwi adalah pelahap besar, begitupun dengan para Orc muda lainnya. Weed dengan penampilan Karichwi makan beberapa daging anjing dan rusa bakar.
Makan selesai, kali ini aku harus serius dengan perkataan Bulchwi.
"I will give away only 10 Orc/Aku hanya akan memberikan 10 Orc. Chwiichit"
"Chwiik?"
Mereka berbicara dalam bahasa Inggris!
Weed tak tahu bahasa Inggris, dan bingung. Dia bertanya-tanya kenapa tiba-tiba makhluk itu berkata demikian.
"They will go along with you Karichwi. Their love for you is great, you can cancel if you want. /Mereka akan pergi bersama denganmu, Karichwi. Cinta mereka padamu sungguh besar, kau dapat membatalkannya jika kau mau. Chwiiit!"
Weed sekarang mulai paham.
Sebagai imbalan Quest, tampaknya dia ditawari sekelompok Orc!
"Tidak, tak usah repot-repot. Terimakasih banyak. Chwiik!"
Weed tak pernah menolak hadiah!
Tapi membayangkan segerombolan Orc lapar yang terus mengikutimu adalah hal yang mengerikan. Hanya 10 Orc, tapi mereka adalah Orc yang benar-benar kuat. Para Orc biasanya menetap di desa, dan memperbanyak keluarga agar bisa memperoleh makan dengan baik. Mereka juga menghabiskan waktu di malam hari.
"Karichwi, aku punya sesuatu yang harus aku tunjukkan, Chwichwichwit!"
"Apa itu!"
Bulchwi pergi ke ruang belakang Barak, dan melepaskan semacam penyumbat. Kemudian dia memasuki gudang tersebut.
"Ini semua untuk menjaga rahasia, chwichit, hanya kamu yang tahu tempat ini."
"Baiklah. Aku akan bungkam mulut, chwiik!"
Bulchwi mengeluarkan sebuah helm dari pinggiran gudang bawah tanah tersebut. Ada tulisan kuno di sebelahnya.
"Ini adalah helm baja Orc yang paling kuno... Chwiik"
Weed dengan lembut menyeka debu dan kotorannya dengan jari-jarinya, dan duduk. Mungkin sudah cukup untuk menyebut helm ini bukanlah produk akhir, leburan besi tak ditempa dengan benar. Bagian-bagiannya tak menyatu secara utuh. Tapi, helm itu tetaplah terbuat dari besi. Dibuat dengan tekstur yang kasar, ada benjolan-benjolan di beberapa tempat dan juga terdapat tiga tanduk pendek.
"Aku akan mencari tahu, chwichit! Identify!"
[Helm Baja Orc
Daya Tahan: 24/60
Defense: 129
Orc Legendaris Parachwi menerima hadiah ini dari Dwarf yang telah menciptakan helm ini. Empat ras pertama tinggal di kota besar Ratzeburg, di mana helm ini dibuat. Pengrajin Dwarf membuat helm berat ini dengan material yang paling keras.
Meskipun termakan usia, helm baja ini masih memiliki ketahanan yang dirawat oleh Orc.
Persyaratan:
> Hanya untuk Ras Orc
> Level 570
> Strength 2.300
Efek:
> Kekebalan total terhadap sihir
> Sanggup memerintah semua Orc
> Tingkat kelahiran meningkat sebesar 50%
> Tahan terhadap sihir
> Jika melawan monster yang lebih kuat, bisa mengeluarkan damage 40% lebih banyak
> Mustahil untuk diperbaiki
> +25 untuk semua statistik yang berkaitan dengan pertempuran

Karena helm ini merupakan barang bernilai sejarah, penguasaan skill Blacksmith meningkat.]



< Prev  I  Index  I  Next >