LMS_V14E03P04
3. Misi Patung Rahasia (4)
Setiap hari, Guild Predator of the Land dan Daymond
mendapatkan semakin dan semakin banyak perhatian. Alasan para Manusia khawatir
tentang insiden ini adalah karena itu hampir waktunya mereka pergi memburu King
Griffin di Havelin Gorge/lembah havelin.
Itu dianggap mustahil untuk membunuh King Griffin!
Mereka melakukan petualangan yang tek terhitung jumlahnya ke
Negeri Utara, untuk memburu para Yellow Griffin. Karena para Griffin bisa
terbang di langit, mereka memiliki Agility yang tinggi, dan sangat cerdas. Dengan
demikian, mereka dianggap bunuh diri untuk memburunya.
Havelin Gorge adalah sebuah tempat yang memancing banyak
petualang pada kematian mereka. Daymond dan Guild Predator of the Land memasuki
Havelin Gorge tanpa takut.
Para Griffin yang cerdas menyambut para penyusup dengan
menggelindingkan batu ke arah mereka, dan melemparkan cabang-cabang kayu pada
mereka sambil berada di udara. Namun, para Griffin tak menggunakan serangan
frontal apapun.
҅Jika kamu mau masuk lebih
jauh lagi, maka datanglah. Tak mungkin kalian para bajingan bisa selamat.҆
Hal ini menakuti mereka, dan dengan penyerbuan di setiap
malam, mereka harus memperhatikan sekeliling mereka dengan cermat. Mereka
sekitar sepertiga jalan di lembah tersebut, yang mana sudah terlalu jauh untuk
berbalik, serangan-serangan para Griffin mulai semakin gencar.
Guild Predator of the Land mengalami serangkaian kematian.
Kata-kata dari upaya mereka yang gagal menjadi bahan diskusi. Guild-guild lain
menertawai Guild Predator of the Land atas kesembronoan mereka.
"Kecuali kamu sudah gila, kamu tak mungkin menantang
Havelin George."
Ada guild-guild lain yang memiliki kekuatan militer lebih
besar dibandingkan Guild Predator of the Land. Meski demikian, mereka tak
berani menantang suatu area berbahaya, seperti Havelin Gorge. Terutama saat
kekalahan sudah bisa dipastikan.
Karena guild mereka memiliki reputasi yang tinggi, mereka
akan menjadi fokus dari semua player di Benua Versailles. Jika mereka gagal,
reputasi mereka akan menurun secara signifikan.
Selain itu, bahkan jika mereka berhasil, tapi banyak player
inti yang tewas, mereka akan menderita kerugian yang besar.
Meskipun guild-guild terkadang melatih kakuatan militer
mereka, mereka sangat berhati-hati tentang hal itu. Oleh karena itu, Guild
Predator of the Land ditertawakan, karena tanpa takut menantang Havelin Gorge.
"Karena mereka memimpin guild secara sembrono, mereka
akan gagal dan berakhir tersesat di wilayah Utara."
Meski demikian, Daymond dan Guild predator of the Land
melanjutkan untuk bertahan, meskipun mengalami kerugian. Namun, mereka cemas
karena para Griffin adalah monster-monster udara, hanya panah dan sihir yang
bisa membunuh mereka.
Meski demikian, ada sebuah tempat yang menjadi tempat
perlindungan bagi mereka. Sarang Griffin berada di pusat Havelin Gorge!
Di sarang itu, ada bayi-bayi Griffin yang tak memiliki sayap
ataupun mengetahui caranya terbang. Setelah Guild Predator of the Land yang
dipimpin oleh Daymond mencapai sarang tersebut dan memulai pertarungan berdarah
dan mengerikan, mereka mendapatkan kemenangan yang tak bisa dipercaya.
Untuk membunuh King Griffin, mereka harus menangkap 35
Griffin kecil. Nilai dari berhasil menangkap dan menjinakkan satu Griffin dalam
sebuah pertempuran udara, sangatlah besar.
Ada video real-time dari pertempuran di Havelin Gorge yang
diposting di Hall of Fame. Banyak yang kehilangan nyawa mereka di pertempuran
tersebut, tapi guild tersebut bertarung sampai King Griffin terbunuh, yang mana
mengesankan banyak penonton.
Orang-orang sepenuhnya terpukau oleh kesembronoan Guild
Predator of the Land.
* * *
Kekhawatiran Weed tentang nilai dari permintaan memahat
semakin dalam.
"Tapi, mau bagaimana lagi. Mereka mengatakan jika
belajar adalah pencurian..."
Tak ada cara lain untuk mengembangkan seni patung. Dia hanya
bisa menyelesaikan permintaan- permintaan tersebut dalam diam!
"Kerja bagus."
"Tidak, sama sekali tidak."
Meskipun Dwarf yang telah mempercayakan permintaan tersebut
padanya mendekat, Weed hanya memberi tanggapan singkat.
"Oh! Itu adalah karya seni yang benar-benar
hebat."
"Aku hanya mengukirnya."
"Tak terpikir jika kamu bisa merapikan permukaannya
begitu halus... dan lihatlah lengkungan dari permukaan tersebut. Tak
terpikirkan kalau kita bisa melihat puncak keanggunan pada lekukan itu!"
"Karena aku membuatnya dengan banyak pertimbangan,
tolong hentikan pembicaraan murahan itu, dan beri aku uang."
Keletihan yang besar!
Meskipun dia mendapatkan hadiah, permintaan-permintaan
memahat tak memberi kompensasi yang bagus. Dia hanya mendapatkan jumlah yang
sudah disetujui sebelumnya.
Tentu saja, jika dia membuat sebuah patung yang lebih baik
daripada yang diminta, dia bisa mendapatkan sedikit peningkatan untuk hadiahnya.
Namun, hadiahnya tak akan naik, jika dia hanya bertukar kata.
Para Dwarf tertawa lembut pada Weed yang kelelahan.
"Jika kamu adalah seorang Sculptor, setidaknya kamu
harus memiliki kebanggaan sebanyak ini."
"Ah, baik! Kamu bisa bertindak seperti itu."
"Seorang Sculptor dengan kepribadian yang mengagumkan.
Jika aku punya permintaan lain, aku akan datang lagi."
"Mintalah sebuah komisi yang punya hadiah yang lebih
bagus, lain kali."
Meskipun Weed menunjukkan rasa frustasinya, para Dwarf
mengambil patung tersebut dan pergi dengan puas. Dia bahkan memiliki
situasi-situasi, di mana dia menerima permintaan-permintaan patung yang biasa!
Dia juga banyak waktu saat dia menciptakan hal-hal seperti
makam atau seorang Dewi di Benua Versailles. Namun, tak ada yang tidak dimiliki
kota Kuruso. Ada banyak monumen, tanda peringatan, museum, dan sebagainya,
ditumpuk oleh Dwarf pengrajin yang luar biasa. Tapi, upah-upah membuat patung
sangat jarang.
"Bahkan, benar-benar tak ada toko."
Meski demikian, Weed terus mengukir patung.
-Aku bilang ukir kami.
-Sculptor, kenapa kamu mengikuti jalan yang berlawanan?
Dia menjadi terbiasa dengan gumaman-gumaman dari
kehadiran-kehadiran yang tak diketahui itu. Weed hanya melakukan bisnis di toko
patung tertentu, toko-toko material memahat, dan tempat tertentu disamping
jalan.
Namun, suatu hari pemilik toko patung mengeluarkan sebuah
patung yang tampak seperti seekor kelelawar.
"Art Hand, lihatlah ini."
"Kenapa?"
"Bisakah kamu memberi kesanmu tentang patung batu
ini?"
Weed memeriksa karya tersebut saat dia menyerahkannya.
"Ini menjengkelkan, tapi kamu tahu jika para Sculptor
alaminya tidaklah sangat bagus pada pekerjaan ini?"
"Aku tahu, tapi aku tak akan meminta, tanpa adanya
alasan. Ya, kamu tak akan kecewa dengan kompensasinya."
"Maka akankah patung yang aku buat terjual dengan harga
yang tinggi?"
"Hanya untuk mendapatkan 1% lebih banyak. Sebuah patung
populer akan terjual dengan harga yang sangat tinggi, dan patung-patung lain
bisa dijual dengan harga tinggi. Bahkan, jika patung- patung itu tak
populer...."
Dan juga sesuai dengan transaksinya, harga dari patung bisa
naik. Jika banyak Merchant datang menginginkan patung, maka harganya juga akan
naik. Namun, nilai dari equipment defensif di Kerajaan Thor dan Kuruso sangat
mahal karena popularitasnya.
Untuk menetapkan harga mengikuti ekonomi dari pasar,
patung-patung tak akan bisa dijual dengan harga cukup tinggi, walaupun itu
adalah patung buatan Weed. Itu adalah sebuah patung yang dibuat secara
sembarangan, bukan patung yang dibuat menggunakan material-material bagus, dan
tanpa banyak pertimbangan.
"Karena itu hanyalah kesan, aku akan mencobanya."
Weed dengan cermat memeriksa patung kelelawar itu.
"Aku tak berpikir ada yang spesial tentang patung
ini...."
Karena dia membuat banyak patung, skill observasinya telah
sangat meningkat. Patung kelelawar yang dibuat menggunakan batu terdiri dari
tanah liat berkualitas buruk. Tak tampak menjadi sebuah karya yang dibuat
dengan skill yang bagus.
҅Itu tak mengungkapkan
kerumitan, dan ada banyak tanda pisau yang kasar . Ini di bawah rata-rata.҆
Itu adalah sebuah karya yang Weed akan anggap sebagai
kegagalan.
Itu adalah sebuah peraturan jika semakin banyak waktu yang
kamu kerahkan pada sebuah patung, semakin banyak kesalahan yang akan terbenahi.
Tapi, patung ini dipenuhi dengan banyak kesalahan.
"Aku akan tahu lebih banyak, jika aku melihatnya lebih
dekat. Identify!"