Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

***Dukung kami: Traktir ngopi! (min Rp 1.000,-)***
Laporan Donasi

LMS_V27E09P04

gambar


9. Pertemuan dengan Ras Patung Hidup (4)



Sembari Weed berburu di sekitar wilayah Ugoth, dia melihat dengan hati-hati di sekelilingnya. Itu adalah tempat hijau subur, tapi dikatakan bahwa Goblin hidup pada suatu gua di dekatnya.
"Kalau begitu, aku akan mulai di sini."
Bellote bernyanyi sambil memainkan alat musiknya.
[Pergi berjalan-jalan di jalan pegunungan yang gelap
Menginjak dedaunan yang berguguran, menghasilkan suara gemerisik
Dan saat aku berjalan, aku kehilangan arah
Perjalanan ini akan membawa aku ke suatu tempat
Aku tak tahu apa yang akan keluar
Aku gemetar sambil aku menyanyikan suatu lagu
Setiap kali aku mendengar serigala
Di malam hari, suaranya menyebar ke segala arah.]
Meskipun kemampuan Bellote untuk memainkan instrumen cukup baik sebagai seorang Bard. Tapi, suaranya begitu indah dan jelas.
Terkadang, beberapa makhluk, kecuali Goblin, melihat dan mengintip mereka kemudian melarikan diri. Dan makhluk kecil di antara semak-semak juga tak muncul.
Bellote merenung.
'Ini memalukan.'
Tentu saja, meskipun mereka bersama patung-patung hidup, adalah suatu hal yang sedikit janggal saat ada seorang gadis yang bernyanyi dan hanya ditemani oleh seorang pria.
Bellote merasakan malu, dan jantungnya berdegup keras!
"Bahkan sampai saat ini, tak ada satu pun makhluk yang keluar. Aku hanya akan terus bernyanyi."
Ketika Bellote terus bernyanyi, dia berharap jika suatu makhluk mendengarkan musiknya dan menampakkan dirinya. Karena mereka berada di dekat gua Goblin, monster lain tak biasanya keluar, itulah mengapa suasananya begitu sepi.
Yellowy dan para Wyvern rebahan, kemudian tertidur. Akhirnya, Weed menyela.
"Sepertinya ada yang salah dengan lagunya."
"Ya?"
Meskipun pekerjaannya di dunia nyata bukanlah seorang penyanyi, Bellote masihlah seorang Bard yang dibanggakan di Royal Road.
"Menurutku, aku tak membuat kesalahan pada keakuratan nada dan permainan nada-ku?"
Weed menggeleng.
"Bukan itu yang aku maksudkan. Biarkan aku mengingat dan menyanyikan beberapa baris pada lagu itu sekali lagi."
"...Biarkan aku menyanyikan yang satu ini."
Nyanyian Weed adalah yang terburuk dari yang terburuk. Meskipun Bellote paham betul tentang hal ini, dia menurutinya begitu saja, dan tak bereaksi. Bahkan, setelah Weed mencoba menyanyikan lagu miliknya.
Weed hanya mengubah lirik lagu yang akan Bellote nyanyikan.
"Lagunya seperti ini"
"Liriknya sedikit... Bagaimana ya menjelaskannya?"
Gadis itu tak tega mengatakannya, karena lirik tersebut cukup memalukan untuk dinyanyikan!
Namun, ada kemungkinan yang tinggi jika para Wyvern dan Yellowy akan menyukainya saat mendengarkannya.
"Yah, kalau begitu, biar aku nyanyikan."
[Sebuah permata terkubur di dalam jalur pegunungan yang sangat gelap
Dedaunan yang berguguran menghasilkan suara gemerisik
Aku memasak banyak makanan lezat
Tak ada seorangpun yang datang kemari
Suatu lagu yang tak didengarkan oleh siapa pun
Suatu lagu yang tak seharusnya kamu dengar
Jangan datang ke sini untuk mendengarnya]
Weed berpikir sambil mendengarkan lagu Bellote yang indah.
'Ini akan membuat para Goblin datang...'
Skill bernyanyi milik Bellote cukup mumpuni. Lagu ini memiliki efek menyegarkan bagi mereka, tanpa adanya nada berantakan maupun nada tinggi yang kontras.
Sangat enak untuk didengarkan saat Bellote memainkannya dengan jelas. Jika kemampuan Bellote sudah cukup baik, maka Weed kemungkinan besar akan menemukan makhluk-mahluk kecil tersebut.
'Mungkin ada sedikit masalah pada liriknya?'
Weed segera melihat sesuatu yang bergerak. Saat Bellote sudah merubah lirik lagunya, reaksi patung-patung hidup juga berubah.
"Mooooooo."
Yellowy yang tadinya mengantuk, kini menggali tanah dengan menggunakan kaki belakangnya.
Pabababa!
Yellowy mencoba untuk menemukan apakah memang ada permata di sana. Tentu saja, itu juga berlaku bagi para Wyvern, bahkan Eunsae dan Golden Bird berkicau dan mengerik.
*gemerisik*
*gemerisik*
Dan kemudian, goyangan lembut terdengar dari semak-semak. Weed bisa menemukan makhluk yang ukurannya lebih kecil daripada kerucut pinus, dia sedang memusatkan mata pada semak-semak tersebut.
*Ding!*
[Anda telah menemukan Ellyon, sebuah ras patung hidup yang diberi nyawa oleh Kaisar Geihar Von Arpen.
Ellyon adalah sebuah ras yang masuk dalam kategori Fairy.
Karena mereka memiliki masa hidup yang sangat panjang, sulit untuk menemukan kasus di mana seseorang mati pada usia seperti mereka.
Ukuran tubuh mereka sangat kecil, mereka juga menyukai musik dan patung.
Makanan utama yang mereka makan adalah embun dan biji-bijian, yang mereka kumpulkan selama fajar.
Mereka adalah makhluk yang damai dan tidak tertarik pada perkelahian. Mereka bahkan tidak memiliki wilayah yang memisahkan mereka dari makhluk lain.
Mereka mencintai tempat ini dan tidak merusak alam dengan serius.
>Karena penemuan ini, maksimum HP meningkat sebesar 1.000.
>Mana meningkat sebesar 500.
>Semua statistik meningkat sebesar 2 poin.
Anda bisa melaporkan ras baru yang ditemukan ini pada Raja atau Lord.
Jika kota dan negara mengetahui tentang para Ellyon, Intelligence dan Nature Affinity milikmu akan meningkat.]
[Quest selesai: Pelindung Ugoth
Kabar yang dikatakan oleh Goblin memang benar adanya, itu adalah fakta yang sulit dipercayai. Tapi apa yang mereka katakan adalah kebenaran.
Penguasaan Sculpture Mastery meningkat.
Anda memiliki reputasi yang baik dengan para Goblin.
Jika Anda berbicara dengan mereka, mereka akan memberikan cerita tentang apa yang mereka ketahui.
>Luck meningkat sebesar 7 poin
Anda telah menyelesaikan Quest Pelindung Ugoth.
Anda sekarang bisa melanjutkan ke tahap berikutnya dari Sculpting Master Quest.]
* * *

Bardray harus menempatkan 400 pasukan bertahan, untuk melindungi Kastil Kraton. Walaupun pertahanan kastil bisa digunakan, pasukan penyerang lawan lebih kuat 10 kali lipat daripada sebelumnya.
Para prajurit dilatih dan mengeluarkan equipment baru mereka, seperti tombak dan pedang!
Hanya ada 20 hari, sampai semua musuh menyerbu mereka dalam jumlah besar. Selama waktu itu, para prajurit dilatih dan warga direkrut secara paksa untuk melakukan renovasi.
Tentu saja, karena mereka tak memiliki persediaan barang perang, maka sulit bagi mereka untuk meningkatkan kapasitas produksi.
"Aku membuat kesalahan, aku minta maaf."
Meskipun Bardray adalah orang yang mengarahkan pelatihan, para prajurit masih dapat mengikutinya dengan mudah.
"Jika kamu tak mendengarkan..."
Bardray mengambil pedangnya kemudian mengacungkannya. Lantas, para prajurit yang melakukan kesalahan berubah menjadi cahaya abu-abu, dan menghilang.
"...Kamu akan mati. Tanam itu di kepalamu."
[Prajurit Kastil Kraton telah berkurang menjadi 399
Ketakutan terhadap Lord telah menyebar pada kalangan prajurit.
>Infamy telah meningkat.
>Efek Leadership akan meningkat sementara.]



< Prev  I  Index  I  Next >