BAE_055
BAE_055
Chapter 55: Ini akan sakit
Dengan sinyal dari Profesor Glory, kami bertiga berlari
maju. Curtis yang berada di atas Grawder, ada di sebelah kiriku dan Claire di
sebelah kanan.
Keduanya sedikit di depanku.
Tess, Clive, dan Lucas berpisah, begitu kami menyerang. Tess berputar di sisi kiri, ketika dia bersiap untuk menghadapi Curtis, sementara Clive berlari di sisi kanan untuk menghadapi Claire, sebelum dia bisa mencapainya.
Tepat di depan, aku melihat Lucas dengan tenang menungguku, wajahnya
lalu menunjukkan seringai angkuh yang sepertinya mengatakan, ‘Aku tidak perlu
bersiap-siap untukmu’.
Entah itu saat di Dire Tombs atau bahkan sekarang, kesombongan
Lucas tidak ada batasnya. Dan aku masih ingat, ketika dia mengkhianati kami,
dengan menggunakan kami sebagai umpan hidup, agar dirinya sendiri bisa
melarikan diri.
Dia memiliki ejekan yang sama dengan saat itu.
Tess mungkin mampu mengalahkan Curtis. Tapi, aku tidak yakin
siapa yang lebih kuat antara Claire dan Clive. Jadi, aku akan mengkhawatirkannya
nanti. Angin dan bumi lalu tertarik oleh kehendakku, saat aku memasukkan lebih
banyak mana ke sekitar, mengaktifkan rotasi mana juga.
Lucas tidak lemah. Kolam mana-nya lebih besar dari milikku.
Tapi itu juga tidak berarti, dia lebih kuat dariku.
“Apa kamu akan baik-baik saja melawan Lucas?”
Aku mendengar Curtis berteriak, ketika dia berlari ke arah
Tess.
Claire kembali menatapku dengan sedikit khawatir sampai aku
memberi mereka anggukan diam. Setelah itu, dia mengangguk kembali dan fokus
pada wakil Ketua Dewan Siswa.
Lucas saat ini merasakan sedikit niat membunuh yang sengaja aku
keluarkan untuk mengejutkannya. Dia lalu meresnspon dengan mulai secara tenang,
sambil melantunkan mantra dan berlari mundur untuk mendapatkan jarak yang lebih
jauh di antara kami.
Melonjak ke depan, aku bisa merasakan mata tajam Profesor
Glory yang mengamatiku, ketika aku menutup celah. Aku lalu mengambil napas
dalam-dalam dan memblokir semua yang lainnya.
Sejauh yang aku ketahui, ini adalah pertarungan antara Lucas
dan diriku.
Setelah mempersempit mataku dengan konsentrasi penuh, setiap
langkah kuat yang aku ambil menciptakan kawah kecil di tanah, saat angin juga
bersiul di sekitarku.
Lucas tertawa terkekeh-kekeh, sebelum dia melepaskan
mantranya.
”Inferno Cage!”
Mantra itu mengingatkanku pada mantra Ember Wisp yang
digunakan oleh Lucas dan Mantan Profesor Geist sebelumnya, walau yang ini jauh
lebih besar.
Bola-bola api lalu tersebar dan melayang di tempat di
sekitar kami berdua, menciptakan kubah yang terbuat dari api.
Jangan bilang…
Dengan seringai percaya diri, Lucas menjentikkan jarinya dan
berkata,”Aktifkan.”
Bola bersinar sebagai respons sebelum memuntahkan peluru
api. Jika itu adalah mantra pada tingkat Ember Wisp, aku akan bisa menutup
celah sambil menghindari bola api, tapi ini gila.
Lusinan ledakan api itu diarahkan pada posisiku, dan
ditembakkan dengan kecepatan konstan yang juga datang dari segala arah.
Jika aku tidak melatih tubuhku dan teknik bertarung selama
waktuku sebagai seorang adventurer, aku ragu… tidak peduli seberapa cepat diriku,
aku pasti tidak akan dapat menghindari semuanya.
Tanpa memberiku kesempatan untuk mengambil langkah lebih
dekat dengannya, aku dipaksa untuk terus menghindar dan memblokir setiap peluru
yang datang secara terus-menerus, untuk membombardirku.
Inferno Cage…
siapa pun yang menciptakan mantra ini, layak mendapatkan
pedang pada dirinya, untuk merasakan betapa sakitnya berurusan dengan itu. Di
atas bola api yang terus-menerus dan aliran api yang mengunciku, panas di dalam
kubah ini juga membuatku lelah.
Tanpa atribut fire-ku atau mana atribut water, tidak ada
cara langsung untuk melawan panas di dalam sini. Menggunakan mana atribut fire untuk
membuat tubuhku lebih kebal terhadap api. Atau bahkan menggunakan mana atribut water
untuk langsung mendinginkan tubuhku, juga tidak bisa digunakan.
“Teruslah berlari, monyet. Apa kamu pikir itu bahkan mungkin
bagi para petani mage untuk benar-benar memiliki kesempatan melawan seseorang
seperti diriku? Aku tidak sabar untuk menginjakmu, untuk menghancurkan setitik
kepercayaan apa pun yang kamu miliki, hanya karena kamu menjadi anggota DC dan
profesor.
Aku pikir, kelas ini akan membuang-buang waktu. Tapi
sekarang aku tahu, mengapa aku dibawa ke sini. Itu untuk menghancurkanmu.”
Wajah laki-lakinya yang mungil tercengang dalam ekspresi
jelek, saat dia mencibir.
‘Apa kamu baik-baik saja, Papa?’
Suara khawatir Sylvie bergema di kepalaku, setelah merasakan
betapa frustrasinya diriku saat ini.
‘Ya, aku baik-baik saja Sylv. Jangan khawatirkan diriku. Lalu,
bagaimana dengannya?’
Aku bertanya kembali pada Sylvie.
‘Mama menang melawan Curtis, dan Claire menang melawan
pria yang tampak serius itu,’ jawabnya.
Oke, katakan saja padaku jika sesuatu yang tidak biasa
terjadi. Aku lalu mengalihkan fokusku kembali ke pertarungan. Menghindari
peluru api dan aliran api itu dengan mudah. Tapi, aku tetap tidak bisa lebih
dekat dengan Lucas.
Aku melepaskan pisau angin dan beberapa duri bumi pada Lucas,
tapi bola yang membentuk kubah itu menghancurkannya. Atau, Lucas hanya
memblokir mantra itu dengan salah satu miliknya.
Ada apa dengan kolam mana anak ini?
Apakah dia tidak memiliki batas, berapa lama dia bisa
mempertahankan mantra?
Tidak, tenang, Arthur. Kamu tidak boleh menjadi tidak sabar.
Berpikirlah.
Bagaimana caraku harus menggunakan angin?
Angin? Apa itu angin? Ini pergerakan udara, kan? Apa itu
udara? Oksigen? Nitrogen?
Jadi, apakah aku bisa mengendalikan oksigen dan nitrogen
juga?
Jika ya, bagaimana caranya?
Aku semakin frustrasi karena kurangnya pemahamanku pada
unsur-unsur angin dan bumi. Tapi sekarang, adalah saat yang tepat untuk mencoba
dan memahami itu. Karena tidak hanya cukup dengan menembakkan peluru angin atau
pisau angin untuk mengalahkan Lucas, yang sudah menyiapkan beberapa tingkat
perisai api di sekitar dirinya.
AKu tidak berpikir out of the box, ketika menggunakan angin
sebelumnya. Karena bahkan dengan rotasi mana, aku tidak memiliki mana yang
cukup untuk membentuk tornado yang cukup besar untuk menelan tembakan ke arahku.
Dan bahkan jika aku bisa melakukannya, aku tidak merasa aku bisa bertahan lebih
lama dari Lucas.
Apa yang sudah aku lewatkan?
“Teruslah menggeliat! Aku yakin aku bisa menang, jika
beberapa bola api mendarat padamu. Bahkan, setelah peralatanmu diaktifkan. Kamu
tahu kan, aku tidak bisa membatalkan ledakan dari bola, setelah mereka
dilepaskan,”
Dia mengangkat bahu dengan acuh tak acuh, ketika perisai di
sekitarnya memblokir mantra yang aku tembakkan padanya.
Pikirkan, Arthur.
Mari fokus pada api. Apa yang dibutuhkan api agar ia bisa
terus menyala?
Perlu oksigen. Lalu,bisakah aku menghilangkan oksigen di
sekitarku agar api tidak dapat menjangkauku?
Lalu, apa yang akan terjadi padaku?
Apakah aku bisa bernafas saat itu?
***
#PoV: Proovesor Glory
Hmmm… Lucas… dia lebih baik dari yang aku dengar.
Inferno’s Cage miliknya adalah mantra yang cukup sulit untuk
dikuasai, namun dia mampu melemparkannya sambil berlari mundur. Yang benar
saja, dia baru berusia 13 tahun, dan dia sudah bisa menggunakan mantra jenis
domain.
Haa… dunia benar-benar berubah, dengan Half-Elf seperti dia
menggunakan sihir atribut fire. Dan bahkan Putri Tess… mereka semua adalah
monster.
Aku menggigil, hanya dengan membayangkan betapa kuatnya
mereka, pada saat mereka lulus dari sini.
Tapi bocah itu, Arthur…
Apa-apaan dia?
Lucas Wykes, sejak dia awakening beberapa tahun yang lalu,
berkat garis keturunan elfnya, aku bisa memahami tingkat kendali yang ia miliki
dengan mantranya.
Tessia Eralith, keberadaannya dari garis keturunan elf murni
dari keluarga kerajaan menjamin jika keterampilannya beberapa tingkat di atas
siapa pun yang mendekati usianya juga.
Tapi Arthur?
Begitu dia berlari melintasi lapangan untuk menghadapi
Lucas, aku merasakan keringat dingin. Baik cara angin dan bumi secara alami
tertarik dan menari di sekelilingnya itu.
Dia tidak mengendalikan elemen-elemen pada perintahnya,
seperti yang dilakukan para magge. Tidak, dia lebih seperti bagian dalam
harmoni yang sempurna dengan mana yang mengelilinginya. Seolah-olah, elemen itu
hanyalah perpanjangan dari anggota tubuhnya.
Dan bocah Lucas itu juga tampaknya tidak memperlakukan
Arthur dengan serius. Atau tidak, dia mungkin akan langsung kalah. Saat ini, mantra
Inferno’s Cage meliputi Arthur dan Lucas di kubah api besar.
Aku tahu Lucas agak lelah setelah menggunakannya. Tapi, ini
mantra yang akan secara terus-menerus bisa dia aktifkan, sampai dia kehabisan
mana. Yang aku rasa, itu tidak akan terjadi dalam waktu dekat.
Kubah yang terbuat dari bola api kecil itu, seperti
perangkap kematian yang digunakan oleh para conjurer, untuk mendapatkan
keuntungan melawan augmentor atau Mana Beast yang gesit.
Bola-bola kecil itu bisa menembakkan sinar dan peluru api di
mana saja di dalam kubah. Itu membuat augmenter menjadi cukup, sibuk hingga
conjurer bisa mengeluarkan lebih banyak mantranya, tanpa mendapatkan gangguan.
Aku beralih memusatkan pandanganku ke Curtis Glayder dan
Tessia Eralith.
Seperti yang diharapkan, Curtis mengalami kesulitan. Aku memiliki
kesempatan untuk mengamati putri Elf berlatih dengan direktur kami. Dan harus aku
katakan, cara dia bertarung sangatlah indah.
Dia Conjurer, tapi tongkatnya sebenarnya pisau tajam yang
terbuat dari kayu khusus yang lebih ringan. Tapi, itu lebih keras daripada
kebanyakan logam.
Dengan memberikan buff pada dirinya sendiri dan menggunakan
mantra yang selaras dengan gerakannya, dia seakan menari di sekitar tanaman
merambat yang dibuatnya, dengan kecepatan yang lebih cepat daripada beberapa
augmenter elemen wind terlatih.
Dia bertarung dalam gaya campuran dari mantra sihir dan
menggunakan pertarungan jarak dekat, agar dia tidak memiliki kelemahan. Dibandingkan
dengan cara bertarung maskulinku, aku hanya bisa mengagumi betapa anggun dan
cantik gayanya itu.
Di sisi lain, Claire Bladeheart mendapatkan keuntungan dari
wakil Ketua Dewan Siswa kami.
Clive adalah augmenter jarak jauh langka, yang memegang
busur pendek yang mampu menembakkan panah dengan kecepatan yang hampir tidak
bisa dipercaya. Biasanya, dia akan diuntungkan melawan sebagian besar augmenter.
Tapi, Claire adalah pasangan yang buruk baginya.
Gaya Nona Bladeheart meniru orang itu, Kaspian. Dan dengan
dua elemennya, dia menciptakan tombak angin dan api dari rapier-nya. Dia belum
mencapai levelnya, tapi dengan pelatihan terus-menerus, aku yakin, dia bisa
melampaui pamannya nanti.
Aku kembali mengalihkan perhatianku kembali ke pertempuran
paling sengit, yang pastinya adalah Arthur dan Lucas.
Aku juga perhatikan, jika sebagian besar siswa menonton
perkelahian mereka juga, mereka terkagum dari kedua kemampuan mereka.
“Hmm?”
Mau tak mau, aku mengangkat alis tentang apa yang terjadi.
Itu aneh. Arthur sudah tertabrak bola api.
Pada tingkat ini, bahkan dengan perlindungan dari mana,
perlengkapannya seharusnya sudah diaktifkan.
Apa dia berhasil mengelak begitu mudah, beberapa menit yang
lalu. Aku kemudian memfokuskan lebih banyak mana ke mataku, untuk mendapatkan
penglihatan yang lebih baik. Kubah api yang mengelilingi mereka menghalangi
banyak pandangan, tapi aku masih bisa mengabaikan itu.
Sepertinya, Arthur berusaha melakukan sesuatu. Apakah dia
menahan napas?
Apa yang ia coba lakukan dalam situasi ini?
“Torch! Terbanglah sedikit lebih rendah!”
Ikatanku turun, saat dia menyudutkan sayapnya yang besar,
untuk menjaga level ketinggian.
Dan ketika kami perlahan-lahan mengelilingi kubah api besar
yang mengelilingi sepertiga lapangan, aku mulai memperhatikan beberapa
perubahan.
Di sekeliling Arthur, untuk setiap tiga atau empat ledakan
api yang datang, dan mampu mengikis saat menabraknya. Itu hanya akan
benar-benar padam, sebelum sampai padanya.
“Tidak…”
Senyum muncul di wajahku, ketika aku terus mengamatinya.
“Jangan bilang, dia benar-benar mencoba belajar bagaimana
memanipulasi udara dalam situasi ini…”
Aku menutup mulutku sambil terus tersenyum heran.
“Monster kecil itu… dia punya nyali, aku mengaguminya.”
Manipulasi udara adalah variasi sihir wind, meskipun jauh
lebih sulit. Memecah komponen elemen apa pun dan mencoba memanipulasi elemen
itu secara langsung, adalah sesuatu yang hanya bisa dilakukan oleh mage yang
paling tajam dan peka. Dan itu biasanya dilakukan sambil bermeditasi di
lingkungan yang sangat tenang dan damai.
Setelah bertahun-tahun berlatih melalui meditasi, mage atau
conjurer mungkin baru bisa mulai bereksperimen dalam situasi kehidupan nyata,
seperti memasukkannya ke dalam mantra.
Dan teknik api biru adalah contoh sempurna dari itu. Butuh
meditasi bertahun-tahun untuk mencapai tahap memanggil api biru secara stabil,
dan bahkan lebih lama untuk melakukannya dengan cukup cepat, agar bisa
digunakan dalam pertempuran yang sebenarnya.
Tapi, binatang kecil ini melompati beberapa langkah, dan
mencoba menggabungkan teknik yang benar-benar baru di tengah pertempuran?
Tanganku mulai gemetar dalam kegembiraan, saat membayangkan
bisa menyaksikan perkembangan seorang mage yang mungkin bisa menjadi puncak
kekuatan di sekolah ini… tidak, bahkan mungkin benua ini!
“GROOOOAAAAAARR!”
Memalingkan perhatianku pada suara, sepertinya pertempuran
Putri Tessia dan Pangeran Glayder sudah mencapai klimaksnya.
Seragam Curtis Glayder penuh dengan luka dan goresan kecil. Aku
harus mengakui, jika Curtis telah melakukan usaha yang cukup baik, terhadap
satu-satunya murid Direktur Goodsky kami. Meskipun, kemungkinan besar itu juga,
karena ikatan yang bisa membuatnya bertahan selama ini.
“Kamu telah memaksaku untuk melakukan ini, Putri Eralith!
Tolong berhati-hati! FASE PERTAMA! KING’S WRATH!”
Aku mendengar Pangeran Glayder meraung, ketika tubuhnya
bersinar.
Oh! Dia mengaktifkan fase dari kehendak Mana Beast-nya.
Curtis jarang memilih untuk menggunakan kemampuan Mana Beast,
karena dia tidak benar-benar menganggapnya kekuatannya sendiri. Aku harus
menyerah kepadanya, karena memiliki mental yang benar.
Walau dikatakan, jika beberapa tamer beast juga memilih
untuk hanya menggunakan kekuatan unik mereka, daripada mengasah kemampuan
mereka sendiri. Karena itu, meski masih kuat, mereka tidak pernah benar-benar
memperbaiki diri dalam jangka panjang.
Untuk memanfaatkan sebagian besar beast will, pengguna
sendiri perlu memperkuat kekuatannya sendiri.
Saat dia mengaktifkan fase pertamanya, transformasi yang
nyata terjadi dalam dirinya. Sementara jumlah perubahan lain selalu terlihat
berbeda, perubahan Pangeran Glayder tampak jelas.
Baik rambut runcing merah tua dan alisnya menjadi lebih
panjang dan berantakan. Sementara tali yang melilit tangannya mengencang karena
otot-ototnya yang mengembang. Gigi taringnya yang panjang menjadi terlihat saat
dia meraung.
Aku bersiul. Pemandangan ini tidak pernah gagal membuatku
terkesan.
Namun, ketika aku mengalihkan pandanganku ke Puteri Tessia, yang
berdiri di atas serangkaian tanaman merambat, wajahnya tampak pucat tidak
wajar. Itu aneh, sepertinya, dia tidak mengalami damage sejak awal, lalu
kenapa?
Aku agak jauh dari pertarungan Tessia dan Curtis, karena aku
memfokuskan diri pada Lucas dan Arthur. Tapi dengan mata yang didukung oleh
mana, aku bahkan bisa melihat butiran-butiran keringat mengalir di wajah sang
putri.
“Ini adalah seranganku yang paling kuat. Jika kamu bisa
menahan ini, aku akan mengakui kekalahanku! Tolong persiapkan dirimu!”
Suara Pangeran Glayder menjadi jauh lebih keras dan serak,
setelah mengaktifkan kehendak Mana Beast-nya. Dia terlihat ganas, saat dilihat
di atas ikatannya,Grawder.
“WORLD HOWL!”
Sejumlah besar mana berkumpul di depan mulut Pangeran
Glayder, saat dia menyerukan serangan napas. World Lion memiliki langkah kuat
yang mereka gunakan sebagai upaya terakhir melawan musuh yang lebih kuat daripada
mereka.
Dan itu adalah berkas mana atribut earth terkondensasi yang
bisa merusak apa pun di jalannya, jika tidak diblokir dengan benar.
Sedikit khawatir, aku menatap Tessia lagi. Dan aku bisa
melihatnya menggumamkan mantra, ketika skenario terburuk terjadi.
***
#PoV: Arthur Leywin
Persetan! Ini sangat menyebalkan!
Aku hanya bisa meringis dan berusaha lebih keras, ketika aku
terus mencoba dan memanipulasi molekul udara di sekitarku. Sejauh ini, aku
tidak terlalu berhasil. Tapi, aku merasa ingin melakukan sesuatu di sini.
Lucas, sepertinya dia memperhatikan ini. Dia mendecakkan
lidahnya dan mulai mengucapkan mantra lagi.
“Flame Guardian!”
Dia berteriak.
Aku menyeringai kecil, ketika aku menyadari dia mencapai
batasnya. Begitu pula aku, atau lebih tepatnya, begitu pula peralatan tempurku.
Aku tidak yakin, kapan benda ini akan mulai meneriakkan
suaranya, agar aku harus menyelesaikan ini dengan cepat.
Ketika tentara api mengarahku, suara khawatir Sylvie
menggelegar di kepalaku,
‘PAPA! Ada yang salah dengan Mama! Dia akan terkena
serangan yang kuat dan dia tidak melakukan apa-apa! Ini sangat buruk! Haruskah
aku pergi membantu, Papa?’
Sialan!
‘TIDAK! Kamu tidak dapat melakukan apa pun, saat berada
dalam bentuk itu!’
Aku berteriak di kepalaku.
Aku bisa merasakan perasaan putus asa dari Sylvie, itu
membuatku semakin cemas.
“Tidaaak!!”
Aku melirik sekilas ke tempat aku mendengar teriakan
Profesor Glory dan memerhatikan, jika dia pergi dengan kecepatan penuh ke
tempat Tess dan Curtis berada.
‘Papa! Dia tidak akan berhasil tepat waktu!’
Suara Sylvie menggema kembali, terdengar lebih khawatir
daripada sebelumnya.
Sialan!
‘Dragon’s Will, Fase Pertama. Static Void.’
Lututku segera meresnpon, setelah aktivasi fase pertama dari
Sylvia’s Will di saat segalanya menjadi terbalik. Kemampuan untuk membawa
diriku ke luar waktu dan ruang dunia, tidaklah tidak terbatas. Dan aku tidak
bisa memengaruhi apa pun di luar diriku, kecuali aku memilih untuk membawanya
ke sini bersamaku.
‘Aku tidak punya banyak waktu,’ kataku dalam hati.
Saat aku berlari melewati celah di antara bola-bola yang
membentuk kubah yang dibuat oleh Inferno’s Cage, aku melewati profesor yang
membeku di atas ikatannya, Torch.
Agak jauh di depan, aku melihat Tess yang sudah pingsan dan
jatuh dari tanaman tempat ia berdiri. Dia memegangi perutnya, ketika serangan
napas besar yang dilepaskan oleh Glayder, hampir menimpanya.
Sylvie benar. Jika aku menyerahkannya pada Profesor Glory, dia
tidak akan tepat waktu.
Aku hanya bisa mengerutkan bibirku dengan kuat, ketika aku
membayangkan temanku yang berharga sekarat.
Aku mempercepat diri, pandanganku menjadi buram, ketika aku
kehabisan energi. Aku hampir mencapai batas kemampuanku.
Keparat.
Tunggu sebentar, Arthur. Kamu pasti bisa melakukan ini.
Aku terus berlari menuju area tempat Curtis dan Tess
bertarung, dan ketika aku melompat dari pohon anggur yang hancur, aku
membungkus tubuhku di sekitar Tess dan membuat penghalang di sekitar kami
berdua, dengan mana kecil yang tersisa.
Haa…. Ini akan menyakitkan.
Aku lalu melepas fase pertamaku. Dan saat dunia kembali ke
warna aslinya, aku merasakan sakit yang luar biasa di punggungku. Tapi, bahkan
sebelum aku bisa berteriak, penglihatanku memudar. Dan hal terakhir yang aku dengar
sebelum pingsan adalah, suara nyaring dari perlengkapanku yang aktif.
Post a Comment for "BAE_055"
comment guys. haha