Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

***Dukung kami: Traktir ngopi! (min Rp 1.000,-)***
Laporan Donasi

LMS_V29E09P02

gambar


9. Kegiatan Para Patung Hidup (2)




"Ah, aku ingin pergi liburan."
Hari ini adalah hari dia harus pergi bekerja lebih awal di stasiun siaran. Shin Hye Min adalah pembawa acara dari program "Kisah Benua Versailles".
Hari ini, bagian pertama dan kedua dari program disiarkan. Naskahnya diperiksa terlebih dahulu, dan dia mengisi beberapa formulir.
"Aku benar-benar ingin liburan, dan pergi berpetualang bersama semua orang."
Shin Hye Min memperhitungkan berapa banyak pesangon yang akan ia terima, kalau dia mengundurkan diri sebelum menggelengkan kepalanya. Pergi pada perjalanan ke luar negeri selama 1-2 tahun adalah impian seorang karyawan, tapi kenyataannya itu adalah hal yang mustahil.
"Oh Joo Wan-ssi, apakah benar-benar ada banyak berita yang akan disampaikan hari ini. Apa kamu tidur nyenyak tadi malam? Lingkaran gelap di bawah matamu menunjukkan, tampaknya kamu begadang sepanjang malam."
"Monster menyerang Beast Village kemarin, tapi kurasa Hye Min-ssi belum mendengar tentang para wisatawan yang mengusir mereka."
"Ya ampun, apa ada kejadian yang seperti itu? Pemirsa mungkin penasaran tentang hal itu. Hari ini aku punya berita penting untuk disampaikan."
Shin Hye Min dan Oh Joo Wan melanjutkan siaran tersebut.
"Banyak orang sudah mengetahui hal ini. Bardray telah menyelesaikan tahap ke-15 dari quest Black Knight."
"Itu benar-benar luar biasa. Para Knight dan divisi infanteri yang Bardray pimpin benar-benar berkembang dengan baik."
"Hari ini, kami akan menunjukkan video-video dari kejadian-kejadian penting yang terjadi pada pemirsa. Apakah Warrior Paiton juga berhasil?"
"Julukan Wolf of the Wilderness miliknya benar-benar sesuai, karena tak ada Warrior yang bisa bersembunyi darinya. Dia adalah sosok populer yang memegang sebuah greatsword tanpa ragu-ragu."
Bagian pertama dari program berita tersebut adalah tentang para player yang menantang Class Master Quest. Belum ada yang menyelesaikannya, sehingga orang pertama yang mendapatkan kejayaan dan hadiah adalah ketertarikan dari masyarakat.
Entah itu menemukan harta atau dungeon, berarti tingkat keberhasilannya tidaklah tinggi. Tapi kompensasinya sangatlah besar, sehingga para player merasa jika itu layak untuk menantang quest-quest yang sulit.
Itulah mengapa, hal itu menjadi sebuah perwakilan dari program berita dari masing-masing stasiun penyiaran. Mereka menyampaikan informasi penting tentang Benua Versailles pada para player dan ratingnya akan meningkat.
Bagian pertama adalah tentang Bardray, sedangkan bagian dua adalah tentang petualangan orang-orang yang lain.
* * *

Penduduk Kerajaan Thor bersantai sembari minum bir.
"Apa kamu sudah mendengar dari rumor, jika Weed sepertinya menemui Arkyong Kaybern?"
"Sungguh?"
"Ya. Warga ramai membicarakan jika seorang seniman hebat bertemu Kaybern, dan kembali dalam keadaan utuh."
"Yah, kemampuan memahatnya memang benar-benar luar biasa."
"Keoheok, dia bertemu Kaybern?"
Para Dwarf player terkejut.
Ketertarikan para player Benua Tengah terhadap Weed meningkat pesat belakangan ini. Dia menerima sedikit pukulan saat dikalahkan oleh Bardray. Tapi dia naik ke posisi Raja dari Kerajaan Arpen dan menciptakan Garden of the Gods, yang mana menarik ketertarikan yang besar lagi.
Raja itu memperluas wilayahnya sambil mendapatkan kepercayaan.
Tapi mereka tak bisa mengasumsikan itu adalah segalanya. Banyak player memperhatikan Weed dari Continent of Magic, dan bahkan ada fans yang lebih banyak di Royal Road. Weed sejak awal memiliki kekuatan yang sangat kuat. Dia berdiam diri selama beberapa saat, sehingga mereka mau tak mau merasakan kegembiraan dan penuh harap.
"Kya! Weed selamat, setelah bertemu dengan naga itu...."
"Para penjaga yang sebelumnya adalah milik Kaybern."
"Aku benar-benar penasaran. Apakah itu ada di jadwal siaran?"
"Tidak, aku belum tahu."
"Kesampingkan yang lainnya, dia benar-benar sangat berani."
Weed juga duduk di kedai bernama Iron Hammer. Dia bisa mendapatkan bir gratis sebagai seorang Blacksmith menengah. Jadi, dia mampir sebentar sebelum melakukan penerbangan panjang.
'Keberhasilan quest-ku dengan Kaybern telah diketahui.'
Weed merayakan dengan segelas bir dingin. Ada banyak pengelana di Royal Road yang tertarik pada para petualang terkenal. Sehingga, berita dari apa yang mereka sebarkan menyebar dengan cepat. Quest yang baru saja ia selesaikan adalah sebuah kejadian yang menakjubkan bagi para Dwarf!
'Sekarang aku bisa merasa nyaman.'
Saat ini, Sculpture Mastery milik Weed berada pada 49.2% level 9 tahap Advanced. Dia hanya membutuhkan 50% lagi untuk sepenuhnya menguasai skill miliknya.
'Kuooh, investasi untuk Sculpture Mastery sangatlah besar.'
Meningkatkan kekuatan nasional dari Kerajaan Arpen. Upaya dalam jumlah yang besar diperlukan untuk mencapai tahap dari Class Master yang sempurna. Beruntungnya, Garden of the Gods berhasil dibuat, sehingga dia bisa bernafas lega.
'Aku bisa meningkatkan penguasaan Sculpture Mastery yang tersisa, saat aku melanjutkan quest-quest yang tersisa.'
Weed telah mempelajari 5 teknik memahat rahasia yang bisa digunakan, untuk mengerjakan quest-quest dan berpetualang.
Dragon Sword, Red Star sangatlah berbahaya untuk ditangani, tapi kekuatan tempur pedang itu tak bisa dibandingkan dengan yang lain. Pedang itu akan memberi efek yang besar dalam pertempuran satu lawan satu.
"Aku akan menguliti kadal bangsat itu dan memanggangnya."
Weed mengutuk Kaybern, sebelum meninggalkan Kerajaan Thor.
* * *

"Seperti yang kalian tahu, quest Kaybern selesai dengan aman."
Weed menyelesaikan questnya dan bertemu dengan Pale serta rekan-rekannya yang lain. Party itu telah mengharapkan sebuah hadiah atau sesuatu semacamnya. Tapi, mereka tak bisa mengatakan apa-apa, setelah melihat ekspresi Weed.
Itu adalah ekspresi yang dipenuhi dengan kebencian terhadap Kaybern!
'Ada sesuatu yang aneh pada senyumnya.'
'Dia memancarkan ekspresi yang benar-benar buruk.'
Tetap saja, mereka masih merasa tersegarkan dari segala sesuatu yang mereka kumpulkan dari Makam King Belsos. Weed hanya mengambil kristal Agate, sehingga dampaknya sangat besar.
Hwaryeong bertanya dengan manis.
"Lalu, apa yang akan kamu lakukan sekarang, Weed-nim?"



< Prev  I  Index  I  Next >