Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

***Dukung kami: Traktir ngopi! (min Rp 1.000,-)***
Laporan Donasi

LMS_V35E03P01 Prajurit Yang Tak Tertandingi

gambar


3. Prajurit Yang Tak Tertandingi (1)



Weed menyaksikan tubuh besar yang tergeletak di lantai.
Kulitnya seperti terbakar oleh lava, dan tiga tanduk yang tumbuh dari dahi. Itu merupakan ancaman tersendiri. Dia adalah Bos monster Metapeia, yaitu Fire Salamander King/raja Salamander Api. Dia adalah makhluk legendaris yang hidup di padang pasir.
Tapi sekarang, dia sedang diburu oleh Weed dan para bawahannya. Kulit dengan corak khusus, bahkan darah dan potongan tanduk bisa dijual di toko.
Tentu saja, proses untuk menaikkan harga melalui perundingan itu sangatlah penting!
"Memang inilah yang kita dapatkan, saat berhasil mengalahkan monster terkuat."
[Anda menerima cedera parah.
Sisa HP saat ini tinggal 4,3%.
Damage api akan terus terjadi.
Nyawamu akan berada pada kondisi kritis, jika luka ini tidak segera diobati.]
Dia mengambil tanaman obat dan perban, kemudian membungkus dirinya sendiri dengan peralatan itu.
[Perban dingin sangatlah sempurna untuk mencegah perdarahan.
Itu akan mencegah memburuknya kondisimu.
Resilience-mu telah meningkatkan kecepatan pemulihan cedera 67% lebih cepat.]
Fire Salamander King telah dihancurkan. Di antara semua monster yang Weed pernah hadapi, pasti inilah yang terbaik.
Dinding tebal dan langit-langit telah mencair, selama perburuan berlangsung. Ada banyak prajurit yang terluka dan tewas. Desert Warrior yang tangkas dan tangguh telah mengorbankan nyawa mereka, sehingga Weed bisa menerjang ke arah bos monster tersebut, dan memberikan critical hit.
"Kita nyaris gagal mengalahkan monster itu."
Tubuh monster yang telah jatuh itu masih panas. Percikan bunga api masih menutupi tubuh Weed. Efek api adalah jurus khusus yang digunakan oleh Fire Salamander King!
Tapi, itu tak menyakitkan bagi mereka yang memiliki ketahanan tinggi terhadap api.
*Ding!*
[Fire Salamander King yang legendaris telah beristirahat selamanya.
Fame telah meningkat sebesar 16.782, karena prestasi yang besar.
Charisma telah meningkat sebesar 7 poin.
Setelah masuk dungeon, perintahmu yang tegas telah meningkatkan Leadership sebesar 6 poin.
Kemenangan ini memberikan efek signifikan bagi seluruh wilayah gurun, sehingga semua yang berpartisipasi dalam pertempuran akan meningkat semua statistinya sebesar 7 poin.]
[Anda telah naik level!]
[Anda telah naik level!]
[Anda telah naik level!]
[Anda telah naik level!]
"Huhuhut, Tidak buruk!"
Exp berburu bos monster meningkat 100 kali lipat. Tentu saja, proses pertumbuhannya tidaklah normal, sehingga Weed memiliki skill yang berbeda pada level ini. Selain itu, statistik yang terkait dengan memahat gagal berkembang lebih tinggi.
Ini adalah kerugian, tapi dia telah berhasil mencapai level yang begitu tinggi!
Bahkan, jika dia menghadapi lawan berlevel 400, mereka tak akan sanggup beranjak pergi. Dan lawan-lawannya akan mati hanya dengan sekali tebas. Jika Weed mau, dia bahkan sanggup menghancurkan seisi kota. Sun Warrior adalah bentuk baru dari Desert Warrior.
Namun, profesi Desert Warrior hanya diberikan kepada yang terkuat di dunia ini. Skill terkuat seorang Sun Warrior bernama "Mana Burn", dan itu bisa diaktifkan sebelum matahari terbenam.
"Mari kita periksa item-nya."
Sya sya syak!
[Item menjahit kelas master.
Kulit tebal Fire Salamander King telah didapatkan.]
[Mana Heart dari Fire Salamander King telah didapatkan.]
[Item memahat kelas master, 3 tanduk Fire Salamander King telah didapatkan.]
[Kristal untuk mencapai Fire Sanctuary telah didapatkan.]
"Seperti sudah aku duga, item-item ini bukanlah barang biasa. Aku tak sabar untuk menggunakannya. Benda-benda ini mungkin bisa membantu."
Weed melirik para bawahannya. Prajurit yang terluka sedang duduk di tanah, setelah pertempuran besar terakhir. Dia telah kehilangan lebih dari setengah jumlah prajurit, yang sebelumnya memasuki dungeon. Yang cedera berada di tengah ruangan, tapi setidaknya 200-300 orang telah tewas.
Hati nuraninya sedikit tertusuk, ketika dia memikirkan keserakahannya yang berhasrat untuk memonopoli semua item, yang dijatuhkan oleh Fire Salamander King.
"Aku harus memeriksanya secara diam-diam. Identify!"
Hati nuraninya memang sempat terasa sakit, tapi dia masih saja memeriksa item-item itu dengan diam-diam!
*Ding!*
[Kulit Fire Salamander King
Daya Tahan: 125/125.
Kulit dari Fire Salamander King yang legendaris. Kulit ini tidak hanya tebal, tapi juga sangat ringan dan fleksibel.
Corak yang indah terlihat setiap kali kulit ini terkena panas, dan itu tidak akan sobek.
-Kulit ini akan memberikan ketahanan terhadap api sebesar 85%.
-Damage serangan fisik akan berkurang sebesar 88%.
Tergantung pada level skill, ketahanan terhadap sihir dan fitur-fitur lainnya akan ditambahkan. Jika diproses dengan benar, item ini dapat memberikan pertahanan kokoh dan kualitas yang misterius.
Item menjahit kelas master.]
[Mana Heart of the Fire Salamander King
Daya Tahan: 17/17.
Sebuah jantung yang dipenuhi dengan Mana api. Suatu item yang sangat langka.
Dengan memakannya, Anda akan meningkatkan Mana maksimal sebesar 1.700, dan kemampuan untuk menahan api sebesar 3%.
Skill "World of Fire" sudah Anda dapatkan.
Efek tambahan, saat makan beberapa jantung akan berkurang secara bertahap.
Koki yang memasak jantung segar ini akan mendapatkan kemampuan yang lebih besar.]
[Tanduk Fire Salamander King
Daya Tahan: 182/196.
Tanduk yang paling padat di dunia. Hampir tidak mungkin untuk memproses item ini, tapi Blacksmith dan Sculptor dapat mencoba untuk mengubah wujudnya.
Jika digunakan sebagai senjata, maka senjata tersebut mampu menembus armor jenis apapun.]
"Sungguh menakjubkan."
Weed puas dengan item jarahan kali ini. Ini adalah perasaan kebahagiaan, ketika berburu monster kelas bos. Tapi masih ada 1 item lagi, yaitu sebongkah kristal yang memancarkan aura berwarna merah!
"Identify!"
[Crystal Leading to the Fire Sanctuary
Daya Tahan: 9/10.
Suatu kristal yang dapat membuka portal menuju tempat misterius. Berikan sedikit Mana untuk menggunakannya.
Hanya 1 orang yang bisa melewati portal tersebut.
Jika kristal hancur, maka para elemental api akan muncul dan menembak api kemarahan ke segala arah.]
"Aku pernah mendengar tentang ini."
Seorang pria tua di suatu kota gurun pernah berkata.
[Api, air, angin, bumi, dan petir. Ada tempat-tempat khusus yang merupakan sumber dari semua unsur ini. Gurun memiliki 5 tempat suci tersembunyi yang terkait dengan ini. Bagaimana kamu bisa tahu?
Itu semua tercatat pada buku harian yang ditemukan pada lima mayat yang telah hangus. Hihihi.
Buku ini mungkin tertinggal pada kota yang tertutup pasir. Kamu akan menderita, jika kamu mencoba untuk menemukannya.]
Orang tua itu memberinya beberapa petunjuk, namun itu tak cukup bagi Weed untuk menemukannya. Dan dia tak punya rencana untuk menemukannya. Waktunya hanya tersisa 4 menit dari 80 hari perburuan. Rencananya adalah berburu terus-menerus sebelum waktunya habis.
"Orang-orang ini. Kalian telah melewati banyak penderitaan."
Dia memeriksa item, kemudian membungkuskan perban pada tubuh bawahannya yang terluka.
"Kuooh, Kaisar yang Agung ..."
"Kamu datang ke sini karena kau percaya padaku. Kamu sudah bekerja keras."
Kebaikan akan lebih menguntungkan dalam quest ini!
'Hanya ada sedikit waktu yang tersisa. Jadi, apakah aku harus mencoba untuk meningkatkan levelku lagi?'
Mata Weed berbinar sambil dia memikirkan itu. Levelnya saat ini adalah 824. Level bawahannya juga cukup tinggi. Suku-suku gurun begitu setia, sampai-sampai mereka tak peduli, apakah nyawa mereka akan melayang nantinya.
'Tidak. Aku masih memiliki beberapa ratus orang yang tersisa. Mereka mengikuti perintahku, meskipun aku memberikan perlakuan kasar pada mereka, dan itu berarti kedisiplinan mereka tidaklah buruk.
Mereka tak mungkin melakukan pemberontakan, bahkan ketika mereka mendapati cidera yang mendalam. Aku bisa menggunakan orang-orang ini nanti. Aku harus memasak sesuatu untuk dimakan. Aku bahkan bisa menjualnya di perahu udang nanti.'



< Prev  I  Index  I  Next >