LMS_V32E01P01 Perluasan Kerajaan Arpen

1. Perluasan Kerajaan Arpen (1)
Weed terus maju dalam quest Last’s Secret Sculpting
Technique. Pedang Cahaya yang Memotong Segalanya. Radiant Sword telah mencapai
level 2 tingkat Advanced, setelah pelatihan di laut berbadai. Sekarang dia
harus membuat patung alam untuk quest kelanjutannya. Itu adalah sebuah quest
yang harus ia lalui sebagai seorang Sculptor.
"Kalau aku menjadi seorang Merchant, maka aku akan
menerima quest-quest yang akan memungkinkanku untuk mendapatkan keuntungan dari
perdagangan. Nature Sculpting sangatlah sulit. Hal itu bersangkutan dengan
alam."
Sebuah teknik yang bisa mengukir alam!
Itu adalah suatu tipe dari keajaiban yang bisa menggunakan
awan, air, angin, kayu, dan tanah sebagai material. Matahari terbenam yang
berwarna kemerahan, dedaunan berwarna, pantai, dan pegunungan yang tertutupi
salju. Apapun bisa diekspresikan menggunakan Nature Sculpting.
Weed mulai mencari tempat yang bisa dia penuhi dengan patung
alam.
"Aku harus membuat patung di utara. Aku tak akan merasa
nyaman membuat patung di tempat lain selain di utara."
Spekulasi tempat adalah hal yang penting, saat menciptakan
patung. Dataran Kerajaan Arpen di utara terus-menerus meluas. Fame dan pengaruh
kerajaan pada wilayah-wilayah sekitar, cukup tinggi. Dan hal itu juga
menguntungkan para player.
Ketika player dari Kerajaan Arpen mengunjungi desa-desa
lain, penduduk tak akan menyerbu dengan agresif.
"Aku telah menunggu seseorang dari Kerajaan Arpen untuk
datang!"
"Ah, halo."
"Ada sesuatu yang ingin aku minta padamu, Adventurer.
Apa kamu membawa karya seni apapun yang luar biasa dari Kerajaan Arpen?"
*Ding!*
[Seni Arpen
Sculptor, Painter, Ceramist, dan sebagainya memproduksi
banyak karya di Morata dari Kerajaan Arpen.
Penduduk di utara yang tak bisa melihat karya seni yang
dirumorkan, merasa iri.
Mereka ingin Anda membawakan sebuah karya seni untuk mereka.
Penduduk akan bereaksi dengan ramah pada orang asing, jika Anda menyelesaikan
kebaikan ini untuk mereka.
Tingkat Kesulitan: E
Persyaratan Quest:
-Pengunjung desa.
-Si pengunjung harus berasal dari Kerajaan Arpen.]
Itu tidaklah sulit, jadi para player dengan senang hati
menerima quest tersebut. Mereka telah mengumpulkan banyak patung dan lukisan,
ketika mereka berada di Morata. Oleh karena itu, mereka bisa menyelesaikan
quest tersebut segera, setalah mereka menerimanya.
Penduduk ingin mendengar kisah-kisah tentang petualangan
berbahaya ke negeri-negeri tak diketahui, dan berdagang dengan para Merchant.
Para player yang menyelesaikan quest tersebut, membantu memulihkan kedamaian,
dan melakukan transaksi perdagangan. Di mana itu membuka hati penduduk pada
Kerajaan Arpen.
[Penduduk Carmel River bergabung dengan Kerajaan Arpen.
Mereka adalah perkumpulan kecil yang mendapatkan makanan
melalui memancing. Mereka membangun rumah di sungai untuk menghindari ancaman
dari monster.
Fisherman yang memiliki pengetahuan tentang spesies di
sungai tersebut, telah membuka mata mereka pada budaya, berkat Kerajaan Arpen.
Itu hanyalah sebuah perkumpulan kecil, tapi mereka sungguh- sungguh untuk
menjadi bagian dari Kerajaan Arpen.
Desa-desa terpencil dan kecil akan menyambut pendatang.
Spesialisasi : 17 spesies ikan air tawar
Populasi : 63
Pendapatan Pajak Bulanan : 3 gold]
[Penduduk desa Niasan bergabung dengan Kerajaan Arpen.
Penduduk bisa memperoleh pendapatan melalui penebangan pohon
dan mengumpulkan jamur di hutan. Sementara itu, sebuah rute perdagangan telah
didirikan dan ada pertukaran yang sering terjadi dengan para Merchant.
Penduduk membutuhkan barang-barang dan berharap berdagang
dengan Kerajaan Arpen. Desa itu memiliki rasa hormat pada Raja Kerajaan Arpen
dan berharap diperintah olehnya.
Spesialisasi : Kayu, Jamur
Populasi : 319
Pendapatan Pajak Bulanan : 536 gold]
Wilayah kerajaan Arpen meluas secara stabil. Desa-desa kecil
yang tak dimiliki siapapun, setelah jatuhnya Kekaisaran Niflheim, secara aktif
diserap oleh pengaruh Kerajaan Arpen. Selain itu, para player juga sangat
gembira.
"Dahulu, tak ada pengunjung yang diizinkan masuk ke dalam
desa. Dan sekarang aku menerima sambutan yang sangat ramah."
"Kalau aku berbicara, maka mereka akan menjawab secara
langsung."
"Hei, kemarin anak tetangga memetik bunga untukku
sebagai hadiah."
Pengaruh Kerajaan Arpen sangat menguntungkan bagi para
player. Ada peledakan dalam pengembangan dan perluasan perdagangan di utara.
"Aku harus mengikrarkan kesetiaanku pada Raja Kerajaan
Arpen, yang telah melakukan begitu banyak hal untuk wilayah utara."
"Dia adalah seorang raja yang memahami pengabdian dan
kehormatan."
Para Lord dan bangsawan NPC juga datang untuk bergabung
dengan Kerajaan Arpen. Meskipun wilayahnya meluas, keuntungan ekonomi dari
penduduk cukup kecil.
Weed sangat sensitif mengenai pajak, dan jumlah yang dibayar
pada para Lord sudah menurun. Kalau desa kecil maka pajaknya hanya sebesar 30
gold, 70 gold, dan yang paling tinggi 1.000 gold. Tapi itu adalah suatu peluang
yang besar bagi para Farmer, Miner, dan Merchant.
"Ke desa mana yang akan kamu tuju?"
"Aku akan ke timur."
"Tempat itu adalah tanah tandus."
"Aku harus membersihkannya. Aku akan membuatnya menjadi
tanahku."
"Yah, aku akan pergi ke pegunungan besar di barat laut,
untuk mencari bijih besi."
"Kalau tanahnya tandus, maka kamu akan berada dalam
bahaya."
"Tak ada yang perlu dikhawatirkan, karena kami telah
mengumpulkan 100 Miner. Aku akan bekerja sampai pickaxe-ku patah."
Area tempat para player Morata menghabiskan waktu mereka,
secara bertahap meluas. Angka kelahiran dari seluruh Benua Utara meningkat dan
produksinya meluas. Para prajurit mengamankan kedamaian untuk pemukiman dan
desa-desa di lokasi yang bagus, sehingga pengembangannya sangat cepat.
Morata adalah ibukota Kerajaan Arpen dan sekarang banyak
desa berukuran sedang bermunculan. Toko-toko mewah, fasilitas perumahan, dan
produksi dibangun untuk meningkatkan infrastruktur dari ibukota kerajaan.
Bangunan-bangunan indah dibuat, dan memberi kota itu suatu penampilan yang
lebih romantis dan glamor.
Seluruh wilayah utara menyambut Kerajaan Arpen. Dampak dari
pengaruh Weed mampu membuat penduduk patuh, jika dia memberi perintah pada
desa-desa tersebut. Weed puas dengan Kerajaan Arpen.
"Pertimbangan tanah... Aku harus menciptakan sebuah
patung alam yang sesuai dengan Morata dan Benteng Vargo."
Dia terbang di atas Wah3 di langit, dan mencari lokasi yang
sesuai.
"Tanah yang tak digunakan untuk sesuatu yang lain.
Lokasinya adalah segalanya."
Medan pegunungan yang megah terlalu tinggi, dan sungai yang
lebar tampak seperti akan mudah banjir.
Puing-puing Kekaisaran Niflheim tersebar di seluruh utara.
Pepohonan tumbuh di kota-kota terlupakan, yang telah menjadi reruntuhan. Ada
banyak reruntuhan yang tak merasakan sentuhan manusia selama berabad-abad,
sehingga reruntuhan tersebut berada dalam kondisi alami.
"Kalau aku membuat sebuah patung alam... Maka aku harus
mempertimbangkan kota-kota yang bisa berkembang di lingkungan sekitarnya."
Dia juga mempertimbangkan perkembangan transportasi, area
perumahan, dan area berburu saat membuat keputusan tentang lokasinya. Tempat
yang Weed pilih, memiliki sungai yang jernih dan bersih di sebelah timur. Dan
dataran subur dan luas di sebelah utara, di mana sebuah kota besar bisa
dikembangkan.
Tak ada hambatan yang mencegahnya membuat patung alam yang ia
inginkan.
"Sekelompok monster di sekitar sini adalah sebuah
masalah, tapi... aku akan menundukkan mereka."
Kekuatan militer Kerajaan Arpen berkembang jauh lebih cepat
daripada yang diduga kebanyakan orang. Hal itu karena banyak player yang
merupakan para Knight, mengkomando para prajurit saat bertarung di dataran. NPC
Knight bebas datang dari Benua Tengah. Di antara mereka adalah para Knight dari
Kerajaan Kallamore. Level dari para Knight bebas ini agak lebih tinggi.
Para player yang menyelesaikan quest-quest dan mendapatkan
pencapaian, bisa menyewa para Knight bebas. Unit Knight dari Kerajaan Arpen
memiliki 1.000 orang, tapi mereka tak akan beristirahat. Mereka menundukkan
monster, membantu perpindahan pendatang baru, dan membangun kota-kota di
Kerajaan Arpen.
"Aku harus membuat sebuah lingkungan alami, di mana
orang-orang bisa beristirahat. Sampai sekarang, Kerajaan Arpen hanya
bertahan."
Itu adalah hal yang tak terhindarkan, karena itu adalah
sebuah kerajaan baru. Segalanya dimulai dari Morata, dan mereka yang tinggal di
sana menjadi kelelahan.
Kalau para player menukarkan uang untuk berburu dan
berdagang, maka mereka juga akan mencari tempat untuk bersantai. Dengan
demikian, dia sudah mempersiapkan pekerjaan konstruksi untuk sebuah kota
rekreasi dan pariwisata.
* * *